Friday 2 December 2016

Cara Flash Xiaomi Redmi 3 [100% Work]

Selamat datang kembali di Demo IdBoegis, Blog yang membahas seputar Tips Adsense, Tips Komputer, Tutorial Blog, SSH Gratis, Tips Youtube, Tips Smartphone dan informasi internet lainnya.

Pada Artikel kali ini kita akan membahas Cara Flash Xiaomi Redmi 3 [100% Work], Postingan ini masih berhubungan dengan Artikel Tutorial Flash.

Cara Flash Xiaomi Redmi 3 [100% Work]

Advertisement
Cara flashing xiaomi redmi 3S/ 3 Prime/ 3X - Halo sobat siabdi, setelah sebelumnya saya sudah membagikan tutorial mengenai cara root xiaomi redmi 3/ 3S/ 3X dan 3 Pro tanpa PC. Maka pada kesempatan kali ini saya akan memberikan tutorial mengenai cara flash xiaomi redmi 3S/ 3 Prime/ 3X. Banyak alasan mengapa kita harus melakukan flash pada device tersebut, pastinya anda sendiri selaku pemilik xiaomi redmi 3 sendiri yang tau.

Namun salah satu alasan yang banyak saya jumpai yakni karena ingin mengganti ROM yang di pakai pada device itu sendiri. Karena seperti yang kita ketahui, bahwa akhir-akhir ini banyak ROM abal-abal atau ROM distributor yang di gunakan pada device xiaomi pada saat kita membelinya secara baru. Selain karena banyak iklan pop-up yang muncul yang sangat mengganggu, terlebih kita juga tidak mendapatkan update terbaru dari versi MIUInya. Ya semua itu tidak lebih seperti apa yang sudah pernah saya alami beberapa waktu lalu. Hehehe... Oke langsung saja ke pokok pembahasan!

Cara Flash Xiaomi Redmi 3 [100% Work]

Cara Flash Xiaomi Redmi 3S/ 3 Prime/ 3X

Pertama, silahkan siapkan bahan-bahannya di bawah ini!
  1. Mi Flash Tools untuk Windows 7/ 8/ 10 64bit. (Sangat disarankan menggunakan windows 64bit). Download Disini!
  2. Mi Flash Tools untuk Windows 7/ 8/ 10 32bitDownload Disini!
  3. FastBoot ROM (MIUI v8.0.3.0) (Sudah tersedia bahasa Indonesia+Playstore). Download Disini!
  4. Kabel USB bawaan device. (Kalau ga punya beli dulu) Hehehe...
Note : Untuk pengguna windows 10, silahkan disable terlebih dahulu driver signaturnya!

Proses Flash Xiaomi Redmi 3S/ 3 Prime/ 3X

Setelah bahan-bahan di atas selesai anda kumpulkan, langkah selanjutnya silahkan ikuti panduan berikut:
1. Silahkan instal dan jalankan Mi Flash terlebih dahulu. (Silahkan jalankan sebagai Run as Administrator)
2. Silahkan extract Fastboot ROM di drive C/ D di PC sobat.
3. Silahkan ambil Device Redmi 3S/ 3 Prime/ 3X milik sobat, kemudian silahkan masuk ke mode download dengan cara : Matikan terlebih dahulu HH sobat, selanjutnya silahkan tekan tombol power+volume up secara bersamaan.


4. Setelah anda masuk download, layar LCD xiaomi sobat akan mati/ terlihat blank. Namun jangan panik, langkah selanjutnya silahkan hubungkan Device ke PC milik sobat. Kemudian silahkan klik tombol refresh yang ada dalam aplikasi Mi Flash tool guna memastikan Device sobat telah terhubung dengan PC sobat. Apabila sudah terhubung maka dalam Mi Flash akan nampak seperti gambar di bawah ini!


5. Apabila device xiaomi sobat sudah terhubung dengan PC. Selanjutnya, silahkan klik browse dan kemudian silahkan arahkan ke folder hasil exctract pada langkah nomor 2 di atas.

6. Selanjutnya silahkan tekan tombol flash dan biarkan proses flashing berjalan hingga selesai.


Note : Jangan sampai proses flashing terpotong di tengah jalan akibat mati lampu ataupun kabel USB tiba-tiba tidak terhubung akibat sentuhan yang tidak bertanggung jawab, karena apabila itu terjadi maka dapat di pastikan HH sobat akan mengalami masalah pada saat proses flasing.

7. Apabila proses flashing selesai, maka pada aplikasi MI Flash tools akan nampak seperti di bawah ini!


8. Apabila proses flash telah selesai, maka selamat Xiaomi Redmi 3S/ 3 Prime/ 3X milik sobat telah berhasil sobat flash.

9. Langkah selanjutnya silahkan lepas kabel USB dan silahkan nyalakan Device tersebut! Pada saat booting pertama kali/ pada saat di nyalakan pertama kali setelah dilakukannya proses flashing. Proses booting akan berjalan cukup lama. Silahkan tekan tombol power kurang lebih selama 15 sampai 20 detik mingga device sobat menyala dan melakukan booting yang dimana proses booting tersebut kurang lebih memakan waktu sekitar 5 sampai 10 menit. Kemudian silahkan melakukan setting Device sesuai dengan selera sobat.

Cukup sampai disini sobat sudah berhasil melakukan flash pada di Xiaomi Redmi 3S/ 3 Prime/ 3X milik sobat dengan menggunakan ROM Official Global dengan MIUI versi 8.0.3.0. Apabila sobat memiliki pertanyaan ataupun kebingungan seputar cara di atas, silahkan tinggalkan komentarnya ya. Terimakasih telah membaca tutorial di atas mengenai cara flash xiaomi redmi 3S/ 3 Prime/ 3X. Semoga bermanfaat ;)

DWYOR...

Catatan penting :
1. Segala resiko di tanggung penumpang.
2. Biasakan sobat melakukan backup terlebih dahulu sebelum melakukan proses flashing.


EmoticonEmoticon